Peristiwa

Yayasan Jantung Indonesia Sidoarjo Berikan Penghargaan DR. Koen Irianto

×

Yayasan Jantung Indonesia Sidoarjo Berikan Penghargaan DR. Koen Irianto

Sebarkan artikel ini
Yayasan Jantung Indonesia Sidoarjo Berikan Penghargaan DR. Koen Irianto

Sidoarjo, Idpost .co.id,- Yayasan Jantung Indonesia (YJI) Cabang Sidoarjo memberikan penghargaan kepada DR. Koen Irianto Uripan SH, MM, atas kontribusi dan dukungannya dalam kegiatan memperingati Hari Ulang Tahun YJI.

Acara penghargaan tersebut berlangsung di Pendopo Kabupaten Sidoarjo pada Kamis, 26 September 2024. Penghargaan diserahkan langsung Ketua YJI Sidoarjo, dr. Hj. Sriatun Subandi.

Dalam kesempatan tersebut, dr. Sriatun mengapresiasi peran serta DR. Koen dalam memberikan dukungan berbagai program kesehatan yang dijalankan oleh YJI di hari ulang tahunnya melalui program CSR.

“Penghargaan ini merupakan bentuk terima kasih kami atas dedikasi DR. Koen yang terus mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap kesehatan jantung,” ujar dr. Sriatun.

Selain acara penghargaan, kegiatan ini juga menjadi bagian dari rangkaian peringatan Hari Jantung Sedunia yang jatuh pada tanggal 29 September.

Salah satu kegiatan penting dalam rangkaian acara ini adalah seminar bertema “Use Heart For Action” yang dihadiri oleh sejumlah pakar kesehatan membahas pentingnya kesadaran masyarakat dalam menjaga kesehatan jantung.

DR. Koen Irianto, dikenal sebagai tokoh yang peduli pada kesehatan, menyampaikan rasa syukur dan terhormat atas penghargaan yang diberikan. Ia menegaskan komitmennya untuk terus mendukung kegiatan yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Kesehatan jantung adalah isu yang sangat penting, dan kita semua harus mengambil bagian dalam menyebarkan kesadaran ini,” tutur mentor dan Profesor bidang perubahan perilaku.

Ia menegaskan jika pembangunan kesehatan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan, dan kemampuan hidup sehat bagi seluruh lapisan masyarakat agar terwujud derajat kesehatan yang optimal.

Acara ini turut dihadiri oleh tokoh-tokoh penting dari kalangan pemerintah daerah dan masyarakat, serta relawan YJI yang aktif terlibat dalam berbagai program kesehatan di Sidoarjo.

Dengan adanya penghargaan ini, YJI berharap semakin banyak pihak yang terinspirasi untuk mendukung upaya peningkatan kesehatan masyarakat, khususnya dalam hal pencegahan penyakit jantung.