Peristiwa

Bantu Penuhi Kebutuhan Pakan Peternak, Pemkab Blitar Terima Jagung dari Bima

×

Bantu Penuhi Kebutuhan Pakan Peternak, Pemkab Blitar Terima Jagung dari Bima

Sebarkan artikel ini
Bantu Penuhi Kebutuhan Pakan Peternak, Pemkab Blitar Terima Jagung dari Bima

IDPOST.CO.IDPemerintah Kabupaten Blitar menerima pengiriman jagung dari Bima, Nusa Tenggara Barat pada Kamis 16 Mei 2024.

Jagung dari Bima tersebut diterima langsung oleh Bupati Blitar, Rini Syarifah di Pendopo Sasana Adhi Praja.

RajaBackLink.com

Jagung-jagung dari Bima itu merupakan wujud komitmen Pemerintah untuk terus mendukung peternak-peternak di Kabupaten Blitar.

Bupati mengatakan kalau jagung merupakan salah satu komoditas pangan strategis yang memiliki peran penting dalam ketahanan pangan nasional.

Sedangkan, hasil produksi jagung di Kabupaten Blitar berdasarkan data tahun 2023 sebesar 244.588 ton.

“Kebutuhan peternak di Blitar dalam sehari sekitar 900 ton per hari. Kapasitas tersebut tidak cukup untuk memenuhi kebutuhan jagung di Kabupaten Blitar,” katanya.

“Dan, Saat ini di Bima sedang panen raya jagung. Saya sangat berterima kasih kepada Pemerintah Bima karena sudah berkenan membantu menyalurkan jagungnya ke Kabupaten Blitar,” lanjutnya.

Bupati berharap jagung yang pihaknya terima dapat didistribusikan dengan baik dan dimanfaatkan secara optima.

“Untuk itu saya berharap, jagung yang sudah kita terima ini dapat didistribusikan dengan baik dan dimanfaatkan secara optimal untuk memenuhi kebutuhan peternak di Kabupaten Blitar,” katanya.

Kepada para pengusaha jagung, Bupati berharap para pengusaha jagung dapat menyerap hasil panen petani dengan harga yang wajar dan adil.

Menurut Bupati, penyerapan panen jagung dari petani dengan harga yang wajar penting dilakukan untuk menjaga stabilitas harga jagung di pasaran.

“Hal ini penting dilakukan untuk menjaga stabilitas harga jagung di pasaran. Dan yang paling penting dengan penyerapan harga yang wajar dapat meningkatkan kesejahteraan para petani,” tuturnya.

Sebagai informasi, populasi ternak ayam buras di Kabupaten Blitar Tahun 2023 sebanyak 2.342.156 ton dan ayam petelur sebanyak 15.926.411 ton.

Dari jumlah tersebut, produksi daging ayam petelur sebesar 2,9 juta ton dan daging ayam buras mencapai 1,3 ton. Sementara itu hasil produksi telur dari ayam buras 1,3 juta kg dan dari ayam ras sebesar 141 juta kg.