IDPOST.CO.ID – Kabupaten Blitar terletak di Jawa Timur dan terkenal dengan kekayaan sejarah serta budaya.
Selain itu, Blitar juga memiliki berbagai destinasi wisata alam seperti Candi Penataran, Pantai Tambakrejo, dan Gunung Kelud.
Kabupaten ini terdiri dari 22 kecamatan dan memiliki potensi besar di sektor pariwisata, agribisnis, dan usaha kreatif.
Blitar juga dikenal sebagai daerah penghasil telur dan produk pertanian lainnya.
Dari laman Badan Pusat Statistik Kabupaten Blitar, Berikut 3 kecamatan dengan jumlah penduduk perempuan terbanyak.
Data tersebut bedasarkan jumlah penduduk Kabupaten Blitar (hasil SP2020).
Bagi kamu yang sedang mencari jodoh tidak ada salahnya bila berkunjung ke 5 kecamatan tersebut.
Yuk, simak informasinya!
Kecamatan Ponggok
Posisi pertama penduduk perempuan terbanyak berada di Kecamatan Ponggok dengan jumlah penduduk perempuan sekitar 53.485 jiwa.
Ponggok terdiri dari beberapa desa dan memiliki potensi besar di sektor pertanian dan perikanan, dengan kegiatan ekonomi yang dominan meliputi pertanian, peternakan, dan industri kecil.
Kecamatan Kanigoro
Untuk posisi kedua yaitu Kecamatan Kanigoro dengan jumlah penduduk perempuan kurang lebih sekitar 40.694 jiwa.
Kecamatan ini memiliki populasi yang cukup besar dan merupakan pusat administrasi serta kegiatan ekonomi di Kabupaten Blitar.
Kanigoro juga dikenal dengan berbagai fasilitas umum seperti perkantoran pemerintah, sekolah, dan pusat kesehatan.
Kecamatan Nglegok
Posisi ketiga dengan jumalah penduduk perempuan terbanyak dipegang oleh Kecamatan Nglegok dengan jumlah penduduk perempuan sekitar 36.978 jiwa.
Terletak di bagian utara Blitar, Nglegok dikenal karena keindahan alamnya, termasuk kawasan di sekitar Gunung Kelud.
Kecamatan ini juga merupakan lokasi dari Candi Penataran, candi terbesar di Jawa Timur yang menjadi salah satu daya tarik utama bagi wisatawan.
Itulah kecamatan-kecamatan di Kabupaten Blitar yang memiliki jumlah perempuan terbanyak bedasarkan hasil SP2020.
Segeralah berkunjung ke Kecamatan Nglegok, Kanigoro, atau Ponggok dan siapa tahu kamu akan menemukan cinta sejati di sana.